Petugas Lapas Kelas IIA Bulak Kapal Bekasi Suntik Vaksinasi Sinovac Perdana

    0
    50

    Jagakampung.com, Kota Bekasi -Sejumlah petugas Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Bekasi mulai menjalani vaksinasi Covid-19 perdana di Kantor Lapas Kelas IIA Bekasi, Jumat pagi 26/03/2021. 

    Kegiatan itu dilakukan bekerjasama dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bekasi, yang melibatkan tenaga kesehatan dari Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Aren Jaya, Kecamatan Bekasi Timur, Kota Bekasi.

    Kepada media ini, Dwi Wahyu Ningsih M.Kes, Kepala Puskesmas Aren Jaya mengatakan, pelaksanaan vaksinasi hari ini menyasar kepada 165 orang pelayan publik di Lapas Kelas IIA Bekasi, sesuai dengan kuota yang diberikan dari Dinkes Kota Bekasi, “Itu kan perencanaan ya. Belum pasti 165, karena banyak yang ditunda tidak bisa tervaksinasi dengan alasan penyakit setelah di screening,” kata Dwi, disela-sela kegiatan tersebut. 

    WAJIB BACA :  Terus Giatkan Himbauan ProKes dan Bagikan 1.100 Masker, Polres Kep Seribu Cegah Sebaran COVID19

    Walaupun sudah dilakukan vaksinasi, sambung Kepala Puskesmas Aren Jaya, “Tidak bisa melalaikan, tetap protokol kesehatan itu kita jaga. Jangan sampai kalau misalkan sudah di vaksin, dia akan lengah,” tambahnya berpesan untuk tetap taat protokol kesehatan.

    Sedangkan Tommy Ardy Nugroho, sebagai Kepala Pengamanan Lembaga Pemasyarakatan (KPLP) Kelas IIA Bekasi menjelaskan, kegiatan itu bertujuan untuk mencegah ataupun menangkis virus corona yang merebak pada saat ini.

    dok. Foto Istimewa/Andrew : Tommy Ardy Nugroho, KPLP Kelas IIA Bekasi (tengah), didampingi Kiki Oditya Hernawarman, Kasi Binadik Lapas Kelas IIA Bekasi (kiri), dan Dwi Wahyu Ningsih, Kepala Puskesmas Aren Jaya (kanan) saat menjelaskan pelaksanaan vaksinasi bagi para petugas.

    Didampingi Kiki Oditya Hernawarman, Kepala Seksi Bimbingan Narapidana/Anak Didik (Kasi Binadik) Lapas Kelas IIA Bekasi dan Kepala Puskesmas Aren Jaya, Tommy menyampaikan, “Itu dilakukan pada 165 pegawai Lapas Kelas IIA Bekasi. Jadi semua pegawai terdaftar, kita vaksinasi,” ucap Tommy dihadapan rekan-rekan media.

    WAJIB BACA :  DPP LPPI : Apresiasi Dirlantas PMJ Dalam Memberikan Solusi bagi Balapan Motor Resmi untuk Generasi Muda di Jakarta

    Sementara mengenai jadwal vaksinasi bagi Warga Binaan Lapas Kelas IIA Bekasi, Tommy memaparkan masih menunggu informasi lanjutan, “Tapi itu dipastikan akan di vaksin semuanya, mengikuti instruksi dari pimpinan,” imbuhnya.

    dok. Foto : Proses pelaksanaan vaksinasi di Lapas Kelas IIA Bekasi, setiap peserta harus melalui beberapa tahapan sebelum disuntik menggunakan vaksin jenis sinovac.

    Menurut Sukma Gagah Irawan, salah satu petugas Lapas Kelas IIA Bekasi yang turut menjadi peserta dalam kegiatan vaksinasi Covid-19 ini mengaku sangat senang, “Dengan begitu, setidaknya kami mendukung program pemerintah untuk memprotek kami sebagai petugas khususnya di Lembaga Pemasyarakatan ini,” ungkapnya.

    Adapun diketahui, beberapa proses tahapan harus dilalui para peserta sebelum disuntik menggunakan vaksin jenis sinovac. Berhubung kegiatan ini dilakukan pada hari Jumat, para petugas Lapas Pria lebih didahulukan dan dilakukan secara terpisah dari Petugas Lapas Wanita. [Andrew]

    TINGGALKAN KOMENTAR

    Silakan masukkan komentar anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini