30.6 C
Jakarta
Saturday, October 26, 2024
spot_img

Deklarasi Dukungan FBR Se-Jakarta untuk Pasangan Calon Nomor 3 : Pramono Anung dan Rano Karno

Jagakampung.com, Jakarta, 13 Oktober 2024 – Forum Betawi Rempug (FBR) menunjukkan kekompakan dan kekuatan persatuannya dengan menggelar acara Deklarasi Dukungan dan Pemenangan untuk pasangan calon nomor urut 3, Pramono Anung dan Rano Karno, di Sekretariat Gardu 0153 FBR, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Ahad (13/10).

Acara yang dimulai pukul 09.00 WIB ini dihadiri oleh anggota FBR dari seluruh penjuru Jakarta. Dalam suasana penuh semangat, FBR menyatakan komitmennya untuk mendukung penuh pasangan Pram dan Doel dalam kontestasi Pilkada mendatang. Yel-yel khas FBR “Rambut Panjang Disisirin, Sambil Duduk Seduh Capucino, Yang Laen Jangan dipikirin, Cukup Pramono dan Rano Karno” menggema sepanjang acara.

Imam Besar FBR menegaskan dalam pidatonya, “Kami dari FBR – Fans Berat Rano – mengumumkan secara resmi dukungan kami. Pram dan Doel adalah pilihan tepat untuk membawa Jakarta ke arah yang lebih baik. No Betawi, No Party ! Ini waktunya kita bersatu untuk kemenangan bersama.”

Berita Lainya :  Jasa Kontraktor Fire Alarm Pulogadung Bersama Master CCTV

Dalam sambutannya, Rano Karno, atau yang akrab dipanggil Doel, menyampaikan komitmen khususnya bagi masyarakat Betawi. Ia menegaskan bahwa jika terpilih, pasangan ini akan menjadikan Budaya Betawi sebagai budaya inti Jakarta, mengingat peran penting masyarakat Betawi dalam sejarah dan perkembangan kota ini. Rano juga berjanji untuk mendirikan Lembaga Masyarakat Adat Betawi sebagai bentuk pengakuan resmi dan wadah bagi pelestarian serta pengembangan kebudayaan Betawi.

“Betawi bukan lagi di pinggir, sekarang saatnya kita di tengah! Budaya Betawi akan menjadi budaya inti Jakarta, menjadi pusat dari setiap kebijakan kebudayaan kota ini. Masyarakat Betawi harus mendapat tempat yang layak dan strategis dalam pembangunan Jakarta,” ungkap Rano Karno di hadapan peserta deklarasi.

Dalam momentum penting ini, Imam Besar FBR juga menyampaikan amanat besar kepada pasangan calon Pram dan Doel. “Saya titipkan Naskah Akademik dan Draft Raperda Lembaga Adat Masyarakat Betawi kepada Mas Pram dan Bang Doel untuk diperjuangkan menurut perundangan yang berlaku,” ungkap Imam Besar FBR. Hal ini diharapkan bisa menjadi landasan hukum yang kuat untuk pengakuan dan pelestarian kebudayaan Betawi secara resmi di Jakarta.

Berita Lainya :  Pengenalan Program Certified Warehouse Manager (CWM)

Deklarasi ini dipimpin langsung oleh Imam Besar FBR, yang mengajak seluruh anggotanya untuk bersatu dan bekerja keras demi kemenangan pasangan calon nomor 3. “Ini adalah momentum bagi FBR untuk menunjukkan kekuatan dan kebersamaan kita. Kami mendukung Pramono Anung dan Rano Karno karena yakin mereka mampu membawa perubahan dan kemajuan bagi Jakarta,” ujarnya.

Beberapa tokoh FBR juga menyampaikan pesan motivasi untuk memperkuat langkah dalam mendukung pasangan Pramono Anung dan Rano Karno. Mereka menekankan pentingnya kekompakan dan kerja sama seluruh anggota untuk mencapai kemenangan.

Berita Lainya :  Bupati Lamsel Harus Evaluasi Pejabat Dinas Pendidikan yang Tak Terapkan Mekanisme Mutasi Guru

Acara berlangsung meriah dan tertib, diakhiri dengan doa bersama dan hiburan rakyat. FBR siap menggerakkan dukungan penuh untuk memastikan kemenangan Pramono Anung dan Rano Karno. “FBR: Fans Berat Rano ! No Betawi, No Party ! Kita akan terus bergerak, bekerja sama, dan memastikan kemenangan untuk Jakarta yang lebih baik,” tutup Imam Besar FBR.

Related Articles

JAGAKAMPUNG TV

- Advertisement -spot_img

Latest Articles

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Baca Berita Saatkita News